Gubernur Agustiar Sabran dan Edy Pratowo Tiba di Kalteng, Ini Agenda Lengkapnya

Foto : Agustiar Sabran dan Edy Pratowo tiba di Palangka Raya. (Dok. Istimewa)

kaltengpedia.com – Kedatangan Gubernur Kalimantan Tengah (Kalteng), H. Agustiar Sabran, dan Wakil Gubernur, H. Edy Pratowo, di Bandara Tjilik Riwut, Palangka Raya, Selasa (4/3/2025), disambut penuh kebanggaan dan harapan oleh masyarakat. Kedatangan keduanya menandai awal agenda kepemimpinan yang siap membangun Kalteng ke arah yang lebih maju.

Setibanya di Bandara Tjilik Riwut pada pukul 11.00 WIB dengan pesawat Garuda Indonesia, Gubernur dan Wakil Gubernur Kalteng turun melalui garbarata. H. Edy Pratowo beserta istri turut bergabung dengan Gubernur H. Agustiar Sabran, lalu keluar bersama dari pesawat. Rombongan disambut oleh unsur Forum Koordinasi Pimpinan Daerah (Forkopimda), pejabat terkait seperti Kepala Dinas Perhubungan, Kepala Biro Administrasi Pimpinan, Kepala Bandara, serta wartawan Kominfo dan Humas Adpim. Acara penyambutan diwarnai dengan pengalungan lilis lamiang dan ritual tampung tawar sebagai simbol doa dan keselamatan.

Setelah prosesi penyambutan, rombongan keluar melalui pintu kedatangan dengan iringan hadrah (tentative) sebelum menuju mobil dinas yang membawa mereka ke kediaman pribadi di IIM. Di sana, mereka disambut dengan atraksi drumband Gerdayak dan hadrah dari Majelis Ulama Indonesia (MUI), serta sholawatan yang berlangsung secara situasional. Acara juga mencakup sungkeman dengan orang tua sebagai bagian dari tradisi keluarga.

Bacaan Lainnya

Agenda Selanjutnya

Pada Rabu (5/3/2025), Gubernur dan Wakil Gubernur Kalteng dijadwalkan menghadiri Rapat Paripurna DPRD Provinsi Kalimantan Tengah pukul 09.00 WIB untuk mendengarkan pidato resmi Gubernur. Pada malam harinya, akan digelar acara serah terima jabatan (Sertijab), lepas sambut, dan ramah tamah bersama Gubernur Kalteng di Aula Jayang Tingang (AJT) pukul 20.00 WIB, di mana para tamu undangan akan mengenakan batik khas Kalteng dengan lawung atau sumping.

Kemudian, pada Kamis (6/3/2025), Gubernur dijadwalkan menghadiri pelantikan Ketua Tim Penggerak Pemberdayaan Kesejahteraan Keluarga (TP PKK) Kabupaten/Kota se-Kalteng pada pukul 09.00 WIB di Aula Jayang Tingang, yang dilanjutkan dengan pelantikan Ketua Dewan Kerajinan Nasional Daerah (Dekranasda) se-Kabupaten/Kota pukul 11.00 WIB di tempat yang sama. Pada sore harinya, Gubernur akan membuka gelaran Nasional Fair 2025 di Jalan Brigjen Katamso pukul 15.00 WIB.

Selanjutnya, pada Senin (10/3/2025), Gubernur dijadwalkan memimpin Rapat Koordinasi bersama seluruh Kepala Organisasi Perangkat Daerah (OPD) Provinsi Kalteng di Aula Jayang Tingang pukul 09.00 WIB. Kemudian, pada pukul 16.00 WIB, akan digelar acara ramah tamah dan buka puasa bersama seluruh Aparatur Sipil Negara (ASN) di lingkungan Pemerintah Provinsi Kalteng di halaman Kantor Gubernur.

Pada Jumat (14/3/2025), Gubernur dan Wakil Gubernur akan menggelar Safari Ramadhan dengan mengadakan buka puasa bersama Ketua Badan Pemeriksa Keuangan Republik Indonesia (BPK RI), Wali Kota/Bupati se-Kalteng, Forkopimda, tokoh masyarakat, serta tokoh agama. Acara yang dijadwalkan berlangsung pukul 15.30 WIB ini bertujuan mempererat silaturahmi antara pemimpin daerah dan masyarakat Kalteng.

Dengan rangkaian kegiatan yang padat ini, diharapkan kepemimpinan H. Agustiar Sabran dan H. Edy Pratowo dapat memberikan dampak positif bagi pembangunan dan kesejahteraan masyarakat Kalimantan Tengah.

 

Pos terkait